KEPADATAN DAN DISTRIBUSI LARVAE DIPTERA PADA PHYTOTELMATA DI DAERAH ENDEMIS DEMAM BERDARAH DENGUE DI SUMATERA BARAT

Main Article Content

Emantis Rosa

Keywords

Abstract

Penelitian tentang komposisi dan distribusi larva Diptera pada Phytotelmata telah dilakukan di tiga lokasi pemukiman daerah endemis demem berdarah dengue yang bertujuan untuk mengetahui komposisi dan distribusi larva Diptera pada phytotelmata. Hasil penelitian didapatkan komposisi larva Diptera pada phytotelmata terdiri dari Ae. aegypti, Ae. albopictus, Cx.tritaeniorhynchus, Ar.subalbatus, Chironomus sp. Tipula sp., Psychoda sp. Ke tujuh larva Diptera terdistribusi pada ke empat jenis phytotelmata dengan nilai ragam Komponen Utama1. (98,03%) dan nilai ragam Komponen Utama 2. (1,55%) dan total keragaman sebesar (99,58%).dan sebagai larva penciri pada ke empat jenis phytotelmata adalah larva Ae.albopictus.

Downloads

Download data is not yet available.